PGI Himbau Pendeta Tidak Ikut Tim Sukses Partai

Internasional / 14 April 2013

Kalangan Sendiri

PGI Himbau Pendeta Tidak Ikut Tim Sukses Partai

daniel.tanamal Official Writer
3238

Pemilihan umum legislatif dan presiden akan berlangsung pada 2014. Namun hegemoninya sampai saat itu begitu memanas dan ramai diperbincangkan. Ketua Umum Persekutuan Gereja-gereja Indonesia (PGI) Pendeta Andreas A Yewangoe sendiri sampai menghimbau agara para pendeta jemaat tetap berkonsentrasi kepada tugasnya dan tidak ikut menjadi tim sukses salah satu partai.

Menurut Yewangoe, keikutsertaan pendeta dalam tim sukses atau tim pemenangan berpotensi mengganggu proses ibadah di dalam gereja. "Kenapa tidak boleh? Karena jadi tim sukses itu gajinya lebih besar daripada khotbah," ujarnya setengah bergurau di kantor Konferensi Waligereja Indonesia (KWI), Jakarta, Selasa (9/4).

Salah satu hal yang dikhawatirkan bakal terjadi jika pendeta terlibat dalam tim sukses adalah, pendeta tersebut akan terdorong untuk menganjurkan memilih salah satu pasangan presiden, wakil presiden atau juga caleg tertentu dalam khotbahnya. "Jelas, ini akan mengganggu proses peribadatan yang tengah berlangsung," ujarnya.

Yewangoe khawatir gereja akan menjadi lemah di mata masyarakat khususnya jemaat, terutama jika melihat fakta bahwa tidak semua janji-janji yang diberikan setiap calon anggota legislatif maupun calon presiden atau wakil presiden akan ditepati. "Untuk itu saya mengimbau agar pendeta tidak usah ikut menjadi tim sukses pemenang pemilu," tegasnya.

Himbauan ketua PGI tersebut memang menjadi catatan tersendiri bagi para pendeta jemaat untuk berhati-hati dalam menempatkan diri terutama dalam pertarungan politik. Seharusnya kepentingan jemaat lebih diprioritaskan.

 


Sumber : liputan6
Halaman :
1

Ikuti Kami